Laman

Rabu, 28 Maret 2012

5 pilihan wisata terbaik di Timur Tengah


BerBagiCerita - Inilah beberapa destinasi wisata yang eksotis dan wajib didatangi kala mengunjungi kawasan Timur tengah. Seperti dikutip dari ibtimes dan arabianbusiness.

1. Petra, Yordania
Petra merupakan sebuah kota kuno yang dibangun pada sebuah lereng gunung dan menjadi salah satu keajaiban dunia. Tempat ini telah menarik jutaan wisatawan setiap tahun untuk menyaksikan kemajuan peradaban masyarakat pada jaman dahulu kala

area 51, pusat penelitian yang penuh misteri



BerBagiCerita - Pusat penelitian adalah merupakan tempat para ilmuwan melakukan kegiatan riset yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas dan perangkat pendukung yang dibutuhkan guna tercapainya sasaran dan tujuan suatu penelitian. Pada umumnya setiap negara maju ataupun sedang berkembang sangat berkepentingan untuk memiliki suatu pusat penelitian .

Kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi di suatu negara, juga sangat ditentukan oleh hasil-hasil penelitian yang dikembangkan oleh negara bersangkutan. Seperti Pusat Penelitian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Puspitek) Serpong, adalah pusat penelitian yang dimiliki Indonesia . Di dalam area ini terdapat banyak sekali fasilitas-fasilitas penelitian dalam naungan institusi pemerintah, seperti LIPI, BATAN, BPPT, LAPAN, yang terus meneliti dan mengembangkan iptek dengan tujuan damai.

Dari sekian banyak pusat penelitian yang terkenal di dunia internasional, adalah Area 51, merupakan fasilitas pengembangan dan pengujian militer yang sangat rahasia (top secret), yang dioperasikan oleh angkatan Udara Amerika Serikat. Area 51 berlokasi di dalam daerah pelatihan dan pengujian Nevada . Lokasi Area 51 berada di Lincoln Country berjarak 115,5 km sebelah utara Las Vegas dengan luas berkisar 103 kilometer persegi.

Rabu, 21 Maret 2012

10 misteri dunia yang belum terpecahkan


Manusia mempunyai sejarah panjang dan berliku, begitu banyaknya kejadian - kejadian aneh yang tak bisa dijelaskan secara ilmiah pernah terjadi dan dicatat dalam sejarah.
Para ahli sejarah, arkeolog, dan ilmuwan lain yang kompeten berkaitan dengan bidang ini, bagaimanapun masih terus menggali, mencari, mempelajari dan menyimpulkan, sehingga semuanya bisa lebih jelas bagi kita untuk diketahui dan mungkin dipelajari.
Namun ada kalanya sebuah peristiwa penting dalam sejarah masih terus menjadi misteri yang tidak bisa diungkapkan, dijelaskan bahkan dipecahkan.
Daftar 10 misteri ini membuat banyak orang masih bertanya - tanya, dan mungkin karena lelah sebagian besar dari kita melupakannya..

10. Rongorongo
Meskipun banyak orang yang tahu tentang Moai di Easter Island, namun tidak banyak yang tahu tentang misteri lainnya berkaitan dengan Easter Island. ‘Rongorongo’ adalah bahasa tulisan yang sulit dibaca dari para penduduk awal di daerah tersebut.

Sabtu, 17 Maret 2012

san diego hills, kompleks pemakaman super mewah

San Diego Hills, Memorial Park and Funeral Homes, nama sebuah lokasi pemakaman atau tempat peristirahatan terakhir yang jauh dari suasana angker pada umumnya.Lingkungan tempat pemakaman atau kuburan ini terlihat megah, bersih, representatif, dan menyenangkan. Kuburan mewah ini bukan diluar negeri, tapi ada di Karawang Barat, Jawa Barat.

PT Lippo Karawaci Tbk membangun kawasan pemakaman mewah tersebut seluas 500 hektar di Karawang, Jawa Barat. Kuburan yang dinamakan San Diego Hills Memorial Park and Funeral Homes itu dilengkapi dengan taman yang asri, pepohonan yang rimbun, padang rumput yang hijau, air mancur, bunga-bunga, patung-patung artistik yang indah, arsitektur dan interior elegan.

San Diego Hills menyediakan tiga kategori areal memorial park yaitu Earth (wilayah kuburan yang dirancang dengan posisi kiblat yang sempurna ke Mekkah), Physical Homes (area kuburan yang memperbolehkan struktur yang dirancang dengan perhitungan yang sesuai dengan keharmonisan lingkungan), dan Universal (area kuburan modern yang banyak dilakukan di negara-negara maju dengan sistem rapi, efisien dan mementingkan kualitas lingkungan yang tinggi).

Di San Diego Hills terdapat Family Center yang bernama Chapel Square. Di tengahnya terbentang taman berbentuk lingkaran, sebagai fasilitas keluarga modern. Chapel Square merupakan area tersendiri yang 'menyambut' setiap kunjungan ke kompleks San Diego Hills Memorial Park milik PT Lippo Karawaci Tbk.

Beragam fasilitas yang tidak pernah dijumpai di taman pemakaman mana pun di dunia bisa ditemukan disini. Di dalamnya terdiri dari bangunan dengan model arsitektur bergaya Mediteranian pada gedung yang diberi nama Forest Chapel. Selain ada bangunan bernuansa Turki kuno yang diberi nama Heavenly Dome. Kedua gedung ini berfungsi sebagai gedung serbaguna. Masih di Chapel Square, berdiri restoran Italia, La Colina dengan kapasitas 200 kursi.

Masih di Chapel Square, berdiri bangunan untuk florist dan toko cinderamata. Letaknya bersebelahan dengan gedung perkantoran San Diego Hills. Taman rerumputan yang indah pun terbentang untuk melangsungkan acara atau kegiatan luar ruang, fasilitas berolahraga seperti kolam renang, lapangan basket, lapangan bola, jogging track dan olahraga bersepeda.

Sabtu, 10 Maret 2012

inilah alasan kenapa cewek dandannya lama

BerBagiCerita-Jadi gini, sepanjang perjalanan jatuh bangun mengamati pola hubungan cowok dan cewek, salah satu hal yang selalu bikin cowok garuk-garuk kepala adalah, cewek kalo dandan lama. Padahal kan bisa tinggal mandi doang, pake obat ketek, pake baju bersih, sisiran dikit, berangkat deh. Kenapa sik mesti bedakan ampe 2 lapis, mesti merahin pipi dan bibir, mesti gambar alis dan masang bulu mata palsu? Rambut mesti digulung dari 2 jam sebelumnya? Kenapa sik? Kalau mau pake penjelasan serius mengenai struktur otak cewe dan hubungannya dengan perilaku memperkece diri bisa aja sih atau ditinjau dari konstruk sosial dimana budaya patriarki dan peran media yang…. (ditoyor editor). Ehm, pokoknya gampangnya, satu-satunya alasan kenapa cewe kalo dandan lama ya soalnya..

Supaya Kece.

Hah? Yaeyalah, kamu liat aja nih sebelum dan sesudah bedendong gimana bedanya.

7 taman bermain terbesar di dunia

BerBagiCerita-taman bermain berikut ini selain besar juga memiliki wahana-wahana menarik yang membuatnya menjadi taman bermain favorit dunia. Apa sajakah taman bermain itu?

1. Walt Disney World, Orlando, Amerika Serikat

Jumat, 02 Maret 2012

unik,,, nenek ini lahir pada tahun 1924, tapi masih berumur 22 tahun

BerBagiCerita-Tepat 29 Februari 2012, Betty Flemming merayakan ulang tahunnya yang ke-22. Tapi, penampilannya sesungguhya adalah seorang wanita lanjut usia.
Kondisinya bukanlah karena alasan medis, tapi lebih karena penanggalan. Flemming yang lahir pada 1924 hanya merayakan ulang tahun empat tahun sekali. Karena itulah, ia secara resmi dinyatakan dewasa pada 2008. Tapi itu bila melihat penanggalan di kalender.


Usia Flemming yang sebenarnya adalah 88 tahun. Sejak kelahirannya, warga komunitas pensiunan di Springfield, Amerika Serikat, mengaku selalu merayakan ulang tahun yang unik.  "Pada ulang tahun yang ke-8, ibu mengadakan sebuah pesta kejutan untuk saya tepat pada 29 Februari," ujarnya kepada Huffingtonpost.